Sabtu, 28 Maret 2015

4 CARA CEGAH BAJU KERJA BAU APEK


Tak tau lagi bagaimana mengatasi baju kerja yang diserbu bau apek pada saat musim hujan?. Ini merupakan masalah yang sering muncul jika musim penghujan menghampiri. Menunda nunda untuk mencuci pakaian karena menunggu hari dimana tidak datangnya hujan dapat menjadikan cucian Anda menumpuk. Masih ada solusi untuk mencuci setiap hari walaupun hujan datang, hanya saja Anda harus memiliki suatu ruangan yang memiliki sirkulasi udara yang cukup baik serta tidak lembab untuk Anda gunakan menjemur pakaian. Namun tidak hanya cukup memiliki ruangan seperti itu saja agar pakaian Anda terhindar dari bau apek, Anda juga perlu melakukan hal-hal seperti dibawah ini :


  1. Cucilah pakaian Anda dengan sesegera mungkin. Hindarilah untuk merendam pakaian terlalu lama saat musim penghujan. Hal ini dapat menimbulkan bau yang tidak enak pada pakain Anda. Segeralah untuk membilas cucian serta memerasnya dan kemudian jemur cucian Anda.
  2. Cara mencegah bau apek lainnya adalah dengan memberikan jarak yang tidak terlalu rapat saat Anda menjemurnya. Hal ini bertujuan agar pakaian yang Anda jemur di ruangan dapat menguap secara baik dan tidak menimbulkan bau apek pada cucian Anda. Anda dapat menggantungnya menggunakan hanger pakaian.
  3. Dalam penggunaan pewangi pada cucian, Anda dapat menyemprotkan pewangi pakaian saat cucian anda dalam keadaan ¾ kering. Hal ini dapat memperkuat harumnya cucian Anda lebih terasa dan tahan lama. Saat menyetrikanya, Anda juga dapat menyemprotkan pelicin ke pakaian Anda.
  4. Saat pakaian Anda dapat dipastikan kering dan selesai disetrika, maka Anda dapat menyimpannya di lemari pakaian Anda. Letakkan kamper pada setiap sudut lemari pakaian agar tidak berbau apek selama penyimpanan.


Semoga dapat membantu pakaian kerja Anda terhindar dari bau apek selama musim penghujan ini yaaa.

sumber : vemale
gambar : molto

Rabu, 11 Maret 2015

MEMILIH PAKAIAN KERJA MUDAH SESUAI SITUASi


Dalam memilih pakaian kerja, terkadang masih banyak orang lebih mengutamakan model serta gaya dibandingkan dengan tingkat kenyamanan yang dirasakan. Namun jika kita saat mengenakan pakaian kerja hanya modis dan gaya saja apakah dapat mendukung pekerjaan Anda selanjutnya jika mengganggu kenyamanan?. Terntunya tidak, Anda harus pandai-pandai dalam menentukan pakaian kerja seperti apa yang harus Anda kenakan keesokan harinya. 

Memang pada umunya jika dikantor pasti mengenakan pakaian kerja yang formal,  namun Anda harus menyesuaikan dengan tempat atau lingkungan tempat Anda bekerja agar tercipta kenyamanan. Misalnya saja jika Anda bekerja di ruangan ber-AC, Anda akan lebih leluasa memilih pakaian sesuai gaya yang Anda inginkan karena pakaian jenis apapun jika dikenakan diruangan ber-AC akan tetap nyaman. 

Lain halnya jika Anda merupakan seseorang dengan tingkat mobilitas yang tinggi, maka ada baiknya jika Anda memilih pakaian yang fleksibel untuk menunjang kenyamanan Anda saat bekerja.  Anda juga dapat memilih pakaian yang simple agar tidak mengganggu mobilitas  dan pastikan juga lentur mengikuti gerak tubuh Anda. 

Semoga bermanfaat.

Sumber : okezone

Senin, 09 Maret 2015

TIPS MUDAH MENGENAKAN JAS UNTUK PEMULA


Kok fashion berhubungan dengan wanita teruss sihhh??. Eiitt, pria juga tak kalah pentingnya lho soal fashion. Para pria tentunya juga ingin penampilannya terlihat menarik. Apalagi jika pria mengenakan stelan jas, pastinya akan terlihat lebih mempesona serta formal. Setelan jas tidak hanya dikenakan untuk pakian kerja saja, namun untuk menghadiri acara yang bersifat formal seperti undangan dinner, menghadiri pesta, maupun wedding.
Bagaimana jika kamu baru pertama kali ingin mengenakan stelan jas??. Stoopppp, jangan bingung, jangan panik, heehe. Yuk kita simak tips yang pastinya bermanfaat buat kamu para pria yang ingin tampil keren disana.

  • Cara mudah agar anda dapat mengetahui secara tepat ukuran jas, anda cukup memasukkan kepalan tangan anda antara jas dalam posisi dikancingkan dengan dada Anda.
  • Ternyata saat anda duduk, kancing jas wajib untuk dilepas. 
  • Jika warna jas anda netral, akan lebih baik jika anda memilih mengenakan coat yang bermotif. 
  • Jika anda ingin mengenakan sarung tangan, sebaiknya pilih warna gelap jika warna jas anda cerah. Hal ini bertujuan untuk menarik perhatian.
  • Sesuaikan juga dalam mengenakan jam tangan, jangan sampai jam tangan sport mu menempel di pergelangan tangan dengan stelan jas terbaikmu. 
  • Jika jas anda baru, selalu pastikan tidak ada benang sisa jahitan pada jas baru anda, Periksalah jas baru mu secara teliti sebelum mengenakannya. Kerapian anda juga akan menunjukkan nilai tambah pada penampilan anda.
  • Jangan mengenakan kemeja dengan kerah besar jika anda  tidak mengenakan dasi untuk stelan jas anda. Lebih baik jika mengenakan kemeja dengan kerah yang berukuran kecil.
  • Gunakanlah penjepit dasi untuk menambah kerapian dan sebagai pemanis, namun ingat!, jangan sampai ukurannya lebih melebar daripada dasi yang Anda kenakan.
  •  Jika Anda mengenakan jas yang memiliki deret kancing dua baris, sebaiknya tidak mengancingkan kancing terakhir pada jas tersebut.

Sumber : Awareness-time

Rabu, 04 Maret 2015

4 RAHASIA TAMPIL MEMUKAU SAAT WAWANCARA KERJA


Untuk anda para pencari kerja, tidak ada salahnya anda harus menyiapkan penampilan saat anda mendapat panggilan nanti. Masih banyak orang mengabaikan penampilan saat wawancara kerja, mungkin mereka beranggapan hal tersebut tidaklah terlalu penting jika dibandingkan kemampuan dan kecerdasan otak. Eiitttttt, jangan salah. Kenyataan dilapangan para pencari kerja gagal ke tahap selanjutnya hanya karena masalah penampilan saja. Penampilan akan mencerminkan kepribadian seseorang, dan akan dinilai oleh pewawancara kerja.

Jangan bingung, cemas ataupun khawatir yaa, berikut ini ada 4 rahasia agar anda dapat tampil mengagumkan saat anda wawancara.

1. Pilih warna yang netral untuk pakaian anda.

Mungkin anda berpendapat jika memilih warna cerah dapat menambah semangat ketika anda mengikuti wawancara kerja. Namun ternyata hal itu tidah sepenuhnya benar. Karena warna cerah akan terlihat lebih mencolok dan tidak sesuai dikenakan saat wawancara kerja.  Hal ini juga dapat menghindarkan anda terlihat lucu serta kurang serius. Hal terpenting lainnya adalah seterika pakaian anda dan jangan lupa beri perhatian pada lipatan kerah anda.

2. Jangan gunakan aksesoris secara berlebih.
                                          
Tunjukkan bahwa anda merupakan sosok yang profesional. Jangan kenakan aksesoris dengan berlebihan agar tidak terkesan norak pada penampilan anda. Tampil glamour saat wawancara kerja merupakan hal yang tidak seharusnya anda lakukan. Tunjukkan bahwa anda mampu melalui penampilan anda. Kenakan pakaian yang sopan agar nilai plus ada pada diri anda dimata pewawancara kerja.

3.       Wangi parfum yang Pas.

Jika segalanya telah anda persiapkan, maka anda tinggal melengkapi penampilan anda dengan yang satu ini. Parfum, jangan sampai satu ini terlewatkan. Parfum selain akan membuat anda wangi juga akan menambah rasa percaya diri anda. Namun jangan mengenakan parfum yang mempunyai bau menusuk, karena hanya akan mengganggu orang disekeliling anda termasuk pewawancara kerja. Pilihlah parfum yang berbau soft dan segar.

4.       Rileks 

Walaupun semua telah anda persiapkan secara sempurna, namun jika anda gugup semuanya akan berantakan. Menjawab pertanyaanpun akan kacau, salah tingkah dan akan berakibat fatal. Usahakan tetap rileks mulai dari anda menunggu antrian sampai proses wawancara kerja berlangsung. Tenangkan pikiran anda dan sesekali ambillah nafas panjang agar rasa gugup anda hilang.


Semoga berhasil. Semangat!.


Gambar : Cirebonradio